Kapolsek Terisi Dampingi Kapolres Indramayu Lakukan Pengecekan TPS Menjelang Pemilu

    Kapolsek Terisi Dampingi Kapolres Indramayu Lakukan Pengecekan TPS Menjelang Pemilu


    Indramayu, - Kapolsek Terisi AKP Warmad turut mendampingi Kapolres Indramayu dalam melakukan pengecekan lokasi Tempat Pemungutan Suara (TPS) di wilayah hukum Polsek Terisi, Kabupaten Indramayu. Jumat (9/2/2024)

    Kapolres Indramayu, AKBP M. Fahri Siregar melalui AKP Warmad mengatakan bahwa kegiatan tersebut dilakukan untuk memastikan kesiapan TPS dalam menghadapi pelaksanaan Pemilu. 

    Selain itu, pengecekan ini juga bertujuan untuk memastikan bahwa semua persiapan telah dilaksanakan sesuai dengan prosedur yang ditetapkan.

    Lebih lanjut, ia menjelaskan bahwa pihaknya telah melakukan koordinasi dengan pihak terkait, seperti Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan petugas Pemilu lainnya, guna memastikan segala kebutuhan dan persyaratan pemungutan suara terpenuhi.

    "Dengan pengecekan ini, kami berharap bahwa pelaksanaan Pemilu di wilayah hukum Polsek Terisi dapat berjalan lancar dan aman, " tambah Kapolsek didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, AKP Saefullah.

    Indramayu1

    Indramayu1

    Artikel Sebelumnya

    Langkah Kapolsek Terisi, Galang Dukungan...

    Artikel Berikutnya

    Pastikan Kesiapan Pemilu 2024, Kapolres...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kapolri Sebut Pengamanan Nataru Akan Dilakukan 141.443 Personel
    Polda Jabar Ungkap Kasus Tindak Pidana Perdagangan Orang dan Pelanggaran Aturan Penempatan Pekerja Migran Indonesia Secara Tidak Prosedural
    Hendri Kampai: Swasembada Pangan dan Paradoks Kebijakan
    Polisi Ungkap Pabrik di Bandung Barat yang Produksi 1.260 Ton Pupuk Palsu
    Selama November 2024 Polda Jabar Tangani 20 Kasus TPPO

    Ikuti Kami